Posts

Showing posts from March, 2015

Mengapa Minyak Goreng Hanya untuk 3-4 Kali Penggorengan?

Image
Mengapa Minyak Goreng Hanya untuk 3-4 Kali Penggorengan? Minyak merupakan media yang dibutuhkan dalam memasak atau sebagai media pemanas bahan makanan. Selain sebagai media pemanas, minyak atau lemak juga berperan sebagai sumber energi bagi tubuh dengan nilai kalori tertinggi bila dibandingkan dengan karbohidrat dan protein. Dilihat dari segi gizinya, kandungan minyak goreng memang mengandung vitamin A,D, dan E, selain itu juga minyak goreng mengandung lemak sebagai salah satu zat yang dibutuhkan oleh tubuh untuk pembentukan sel-sel serta pertahanan tubuh, sehingga minyak goreng itu dapat disebut sehat. Minyak goreng yang berasal dari tumbuhan (minyak goreng nabati) tidak mengandung kolesterol, karena secara alam tanaman-tanaman tidak menghasilkan kolesterol. Sedangkan minyak goreng yang berasal dari lemak hewan mengandung kolesterol. Minyak nabati memang tidak mengandung kolesterol, namun proses penggunaan dari minyak goreng tersebut mampu mempengaruhi ikatan kimia yang ada p

Apakah makanan yang telah dihinggapi lalat masih dapat untuk dikonsumsi?

Image
Apakah makanan yang telah dihinggapi lalat masih dapat untuk dikonsumsi? Munculnya hewan lalat seringkali dijadikan sebagai salah satu indikator tingkat kebersihan lingkungan atau suatu tempat. Kehadiran lalat pada suatu tempat dapat diartikan bahwa tempat tersebut kurang bersih. Apabila lalat tersebut hinggap pada makanan kita, tentunya akan mempengaruhi kebersihan makanan tersebut. Hampir semua orang mungkin tahu kalau lalat yang hinggap di makanan bisa membawa bakteri yang menyebabkan penyakit, namun sebagian besar akan tetap menyantap makanan yang telah di hinggapi oleh lalat dengan alasan sayang. Padahal jika dibandingkan dengan serangga lain seperti kecoa, lalat dua kali lebih kotor. Lantas apakah makanan yang telah dihinggapi lalat masih dapat untuk dikonsumsi? Berdasarkan keterangan ahli entomologi, Ron Harrison, Ph.D yang dikutip dari Huffingtonpost, mengatakan bahwa banyak orang tidak menyadari bahwa lalat rumahan dua kali lebih kotor daripada kecoa. Sangat penti

Mengapa buah apel menjadi berwarna coklat setelah dikupas?

Image
Mengapa buah apel menjadi berwarna coklat setelah dikupas? Buah apel merupakan buah yang mengandung serat tinggi. Buah apel yang dikupas kulitnya beberapa saat kemudian akan mengalami perubahan pada daging buahnya, yang semula berwarna putih akan berubah menjadi lebih kecoklatan. Perubahan warna tersebut tidak hanya terjadi pada apel saja, melainkan juga dapat terjadi terhadap beberapa buah-buahan dan sayuran. Mengapa perubahan warna tersebut bisa terjadi? Perubahan warna menjadi coklat ini dikenal dengan nama browning enzymatic (reaksi pencoklatan enzimatis). Browning enzymatic atau reaksi pencoklatan enzimatis adalah proses kimia yang terjadi pada sayuran dan buah-buahan oleh enzim tertentu yang  menghasilkan pigmen warna coklat (melanin). Proses pencokelatan enzimatik melibatkan enzim-enzim seperti Monophenol Monoxygenase atau tyrosinase, polifenol oksidase atau fenolase, dan laccase. Reaksi ini dapat terjadi jika jaringan tanaman terpotong, terbelah, tergigit, atau

Konsumsi Mi Instan dengan Cara Benar

Image
Konsumsi Mi Instan dengan Cara Benar Mi Instan  merupakan makanan yang hampir semua orang pernah mengkonsumsinya. Kebanyakan orang mengatakan bahwa makanan praktis ini tak menyehatkan, untuk menjadikan makanan mi instan menjadi lebih menyehatkan maka perlu dilakukan cara konsumsi yang benar. Bagaimana cara mengonsumsi mie instan agar menjadi lebih menyehatkan? Menurut Prof. Dr. dr. I Made Djaja, SKM, MSc, dari Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Indonesia, inilah cara tepat untuk menyantap mie instan: Perhatikan tanggal kadaluwarsa Tanggal kadaluarsa pada mi instan menjadi hal pertama yang penting untuk diperhatikan, mie instan biasanya memiliki tanggal kadaluwarsa yang tidak terlalu panjang, yaitu sekitar enam bulan. Sebelum memasak mie tanggal kadaluarsa perlu diperhatikan dahulu. Menurut Prof. Made, biasanya yang cepat kadaluwarsa adalah pada bumbunya. Frekuensi Konsumsi mie instan yang berlebihan menjadi hal yang tidak baik untuk dilakukan. Jumlah konsumsi y

CARA MENGURANGI KONTAMINASI FORMALIN PADA MAKANAN

Image
CARA MENGURANGI KONTAMINASI FORMALIN PADA MAKANAN Tindakan apakah yang perlu dilakukan untuk mengurangi kontaminasi formalin pada makanan? Formalin merupakan aldehida dengan rumus kimia H2CO, yang bentuknya gas atau cair.. Formalin dapat digunakan untuk membunuh sebagian besar bakteri, sehingga sering digunakan sebagai disinfektan dan juga sebagai bahan pengawet namun bukan untuk pengawet makanan. Sebagai disinfektan, formalin dimanfaatkan sebagai pembersih, lantai, kapal, gudang dan pakaian. Jika terpapar formalin dalam jumlah banyak, bisa menyebabkan kematian. Dalam tubuh manusia, formaldehida dikonversi menjadi asam format yang meningkatkan keasaman darah, tarikan napas menjadi pendek dan sering, hiportemia atau sampai kepada kematian. Tentunya akan lebih baik untuk tidak mengkonsumsi makanan yang telah diketahui mengandung formalin. Namun apabila kita kurang yakin terhadap kondisi makanan yang akan dikonsumsi mengandung formalin atau tidak, akan lebih baik untuk melaku

ALASAN MENGAPA CABAI PEDAS

Image
ALASAN MENGAPA CABAI PEDAS Tanaman cabai berasal dari Amerika Tengah dan Selatan, dan termasuk kedalam anggota keluarga dari tanaman malam ( night shade ). Umumnya, cabai akan dipanen pada umur 90 hari setelah masa tanam. Terdapat kurang lebih sepuluh jenis tanaman cabai, di antaranya adalah Capsicum trutescens, C. pubescens, C. baccatum, C. annumdy, C. annuum. Masing-masing memiliki ukuran, bentuk, warna dan rasa yang berbeda-beda. Makin mungil ukuran cabai, maka makin pedas rasanya. Spesies annuum dan frutescens paling banyak digunakan dalam dunia kulinari. Di dalam suhu ruangan, cabai cepat layu dan mudah mengalami kerusakan. Menyimpan cabai tanpa dicuci ke dalam kantong kertas atau di simpan dalam kotak plastik kedap udara di lemari pendingin akan memperpanjang masa simpan dari cabai. Cabai yang segar akan ditandai dengan tekstur yang padat, kaku, berwarna cerah, mengkilat, dan bebas dari bercak bercak. Rasa pedas dari cabai yang menggigit sebenarnya bersumber pada kandu

GIZI DALAM TEMPE

Image
GIZI DALAM TEMPE Tempe merupakan salah satu produk pangan yang berasal dari kedelai hasil fermentasi dengan menggunakan ragi. Beruntunglah apabila setiap harinya kita memasukkan tempe ke dalam menu makanan harian. Sebab, tempe bukan saja memiliki rasa yang nikmat, melainkan juga memiliki khasiat bagi kesehatan tubuh manusia. Misalnya, bisa mencegah penuaan, menurunkan kolesterol, meningkatkan kadar hemoglobin, dan sebagainya. Jadi jangan meremehkan makanan tempe. Tempe termasuk kedalam makanan sumber protein nabati, karena memiliki kandungan protei yang cukup tinggi  yaitu 18,3 gram/100 gram tempe. Selain itu, tempe juga mengandung zat besi yang cukup tinggi. Setiap 100 gram tempe kering, mengandung 10 mg zat besi. Tempe juga mengandung abu, kalsium, vitamin, dan bebeerapa asam amino yang dibutuhkan tubuh manusia. Berikut ini merupakan komposisi zat gizi dari tempe. Komposisi Zat gizi Tempe Kedelai dalam 100 gram No Zat Gizi Kadar 1 2

INI PENYEBAB MEMINUM KOPI DAPAT MENJADI TERJAGA

INI PENYEBAB MEMINUM KOPI DAPAT MENJADI TERJAGA             Senyawa terpenting yang terdapat di dalam kopi adalah kafein, walaupun kandungannya sedikit sekali yaitu hanya 1,21%. Kafein berfungsi sebagai senyawa perangsang yang bersifat bukan alkohol, rasanya pahit dan dapat digunakan untuk obat-obatan. Senyawa ini dapat mempengaruhi sistem syaraf pusat otot dan ginjal. Pengaruhnya terhadap sistem syaraf pusat adalah membuat keadaan seperti mencegah rasa kantuk, menaikkan daya tangkap panca indera, mempeercepat daya pikir dan mengurangi rasa lelah. Ditinjau dari segi kesehatan, pemakaian kafein yang terlalu berlebihan tidak diizinkan karena dapat mempengaruhi kinerja saraf dalam tubuh. Kafein merupakan alkaloid utama yang terdapat dalam kopi adanya kafein inilah maka kopi dapat digolongkan sebagai bahan penyegar karena kafein dapat memberikan efek mmerangsang pada jaringan tubuh manusia maupun hewan. Kafein dapat larut dalam air, mempunyai aroma wangi dan rasanya pahit. Kafein ber